Aliansi Mahasiswa Jawa Timur Sampaikan Tuntutan Kepada Prabowo-Gibran


Sejumlah elemen mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Jawa Timur Untuk Kemajuan Bangsa melakukan aksi unjuk rasa di depan posko Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Jawa Timur pada Rabu (17/1/2024)

MERAHPUTIH I SURABAYA - Sejumlah elemen mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Jawa Timur Untuk Kemajuan Bangsa (AMJ-UKB) melakukan aksi unjuk rasa di depan posko Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Timur pada Rabu (17/1/2024). Dengan membawa Ultimatum Mahasiswa Jawa Timur, mereka menyampaikan aspirasi dalam bentuk 12 tuntutan apabila Prabowo terpilih sebagai presiden.

Dalam aksinya, para mahasiswa membentangkan sejumlah baliho dan poster, menyiratkan pesan-pesan menarik, seperti 'Pak Prabowo Jadi Presiden, Wajib Hukumnya Menjaga NKRI dengan Memperkuat Pertahanan dan Keamanan Negara', dan 'Menuntut Prabowo Jika Menang Pilpres Berjanji Untuk Mengentaskan Pengangguran Dengan Membuka Lapangan Kerja, dan Menumbuhkembangkan Usaha Rakyat'.

Meskipun aksi tersebut diwarnai hujan deras, sekitar seribu mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Jawa Timur, termasuk Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Probolinggo, dan Malang, tetap melaksanakan aksi unjuk rasa. Koordinator Aksi, Andi, menyatakan bahwa tuntutan tersebut disampaikan mengingat potensi kemenangan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres yang terlihat dari hasil survei.

"Kami akan mengawal janji agar direalisasikan. Ini termasuk program hilirisasi, penguatan hukum dan HAM, keberlanjutan program infrastruktur, hingga sejumlah program perbaikan lainnya," kata Andi.

Aksi ini mendapat tanggapan dari Ketua TKD Prabowo-Gibran Jatim, Boedi Prijosoeprajitno, yang menerima perwakilan mahasiswa. Boedi mengungkapkan terima kasih atas masukan tersebut, menyatakan bahwa sejumlah tuntutan tersebut telah masuk dalam program Asta Cita Prabowo-Gibran.

"Kami berterima kasih kepada mahasiswa yang begitu menghormati program Prabowo-Gibran dan menyampaikan tuntutan agar nantinya bisa direalisasikan di pemerintahan ke depan," ujarnya. (red)

Berikut adalah Bunyi Ultimatum Mahasiswa Jawa Timur untuk Prabowo Subianto:

  1. Tidak berkhianat kepada rakyat Indonesia dan menjalankan amanah suara Rakyat Indonesia.
  2. Memperkokoh Pancasila, UUD 1945, demokrasi, dan hak asasi manusia (HAM).
  3. Menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan memperkuat pertahanan dan keamanan negara.
  4. Menuntaskan pengangguran dengan membuka lapangan kerja dan menumbuhkembangkan Usaha Rakyat (UMKM).
  5. Memberantas kemiskinan dan wujudkan kehidupan rakyat yang layak.
  6. Membangun SDM Indonesia yang unggul, menguatkan pendidikan dan kesehatan masyarakat, serta membangun infrastruktur.
  7. Membangun ekonomi Indonesia menjadi kekuatan besar di dunia dengan berani melakukan hilirisasi dan industrialisasi untuk kemandirian bangsa.
  8. Membuat lompatan besar bagi Pembangunan Desa di Indonesia untuk pemerataan pembangunan yang sebenar-benarnya.
  9. Memberantas korupsi, kolusi, nepotisme, dan mafia.
  10. Melakukan reformasi birokrasi, sistem hukum, dan sistem politik.
  11. Menciptakan kedamaian hubungan antar umat beragama dan kehidupan masyarakat yang harmonis.
  12. Menegakkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.